ROBOT
Robot untuk apa diciptakan?
Pada tanggal 14 September 2009, kami anak – anak kelas 3 KA 04,tepatnya dalam mata kuliah Interaksi Manusia dengan Komputer (IMK) diajak untuk menonton sebuah film yang berjudul Robotic. Setelah menonton, saya berfikir sebenarnya untuk apa manusia menciptakan robot yang hampir 85 % menyerupainya seperti di film itu? Apakah mereka diciptakan untuk membantu atau justru untuk menghancurkan manusia? Seperti yang diceritakan dalam film tersebut, seseorang telah menciptakan sebuah robot tetapi robot yang ia ciptakan itu justru tidak memiliki hati dan perasaan,robot tersebut bernama Viky. Bisa dibilang Viky adalah robot yang jahat yang ingin menandingi dan menghancurkan dunia, dia ingin menguasai dunia dan juga manusia. Ia telah mempengaruhi system jaringan otak robot – robot yang lainnya,sehingga merekapun menjadi jahat seperti dirinya. Tetapi ada satu robot yang memiliki hati dan perasaan, robot tersebut bernama Sony. Sony adalah robot yang baik, tetapi kebaikannya justru tidak dipercaya oleh detective itu bahkan detective itu ingin membunuh Sony. Akhirnya Sony membuktikan kebaikan hatinya kepada manusia dan detective itu yang ternyata juga seorang robot, dengan cara membantu detective itu untuk menghancurkan dan melumpuhkan kejahatan Viky. Setelah Viky dihancurkan robot – robot lain yang dipengaruhi oleh Viky kembali menjadi robot yang baik yang membantu manusia. Setelah melihat Sony detective itu menjadi percaya dan yakin bahwa robot itu ada yang baik dan memiliki perasaan yang sama seperti manusia.
Hubungan film tersebut dengan mata kuliah IMK sudah sangat jelas yaitu interface / bentuk dari tampilan robot yang menyerupai manusia yang sistemnya dibuat oleh manusia dengan bantuan computer.
Yudith Tesalonika
11107819
3 KA 04
Tidak ada komentar:
Posting Komentar